Saturday, March 7, 2015

Ragam Kesenian Indonesia dan Mistik

Two Ruk Info - Bukan hanya kesenian kuda lumping yang Mistis, namun masih banyak kesenian di indonesia yang mengandung unsur Mistis. Kita sebagai warga negara indonesia harus bangga dengan banyaknya ragam kesenian dan budaya, saya sebagai warga indonesia dari suku jawa sudah sangat mengenal dan mengetahui sejak lama kesenian kuda lumping dan hampir seluruh warga indonesia mengetahuinya. Tari kuda lumping merupakan kesnian jawa penuh dengan unsur Mistis, beberapa penari akan menjadi kerasukan jin yang di undang oleh sang pawang, walau mereka tidak sadarkan diri namun akan terus menari mengikuti irama musik sesuai karakter jin yang telah masuk kedalam raga penari bahkan ada yang dapat melakukan aksi akrobatik seperti memakan pecahan kaca, mencambuk dan lainnya, namun ada pula penari dengan karakter galak dapat mengejar penonton untuk di ajak menari bersamanya.
Nonton kuda lumping pasti penuh sensasi senang dan bangga akan kesenian indonesia, dan rasa tegang karena adanya unsur Mistis tersebut.

Kesenian lain dengan unsur Mistis seperti kuda lumping


Tari Seblang
Tari Seblang
Tari Angguk merupakan salah satu kesenian Daerah Istimewa Yogyakarta dari beberapa kesenian rakyat yang ada di Provinsi tersebut . Seperti pada tari kuda lumping, tari angguk juga terdapat unsur mistis yaitu penari yang sudah dipercaya oleh juru kunci konon memiliki jimat dan pemain dapat tidak sadarkan diri atau kerasukan saat menari, kejadian itu biasa disebut oleh masyarakat jawa pada tari kuda lumpimg dengan istilah "Ndadi" atau dalam bahasa indonesia "Mabuk karena kerasukan". Terdapat tembang jawa yang isi kalimatnya terdapat dari buku kitab Tlodo dengan tulisan arab dan menya'irkan pantun rakyat dalam sela-sela tarian angguk tersebut.

Tari Bambu Gila merupakan sebuah kesenian tari dari Maluku juga terdapat unsur mistis, tarian ini dikenal dengan nama Bara Suwen.

Tari Bedhaya Ketawang merupakan kesesian tari kerajaan yang konon hanya di adakan dalam waktu satu tahun sekali, Ratu kidul yang konon katanya penunggu laut selatan juga ikut dalam tarian tersebut yang menjadikan kesenian tersebut bernuansa Mistis, namun bukan hanya itu, gending gamelan yang mengiringi nya juga terdengan sangat berbeda.

Tari Seblang merupakan kesenian budaya indonesia yang dilakukan dibulan syawal khusus nya untuk warga Gelagah-Banyuwangi Jawa timur yang merupakan sebuah ritual yang disebut sebagai ritual seblang. Hanya seorang gadis yang masih perawan saja yang dapat memerankan tarian dalam ritual tersebut.

Tari Andholanan Bahhong adalah Kesenian masyarakat Desa Katol Barat - Geger yang Berawal dari kebiasaan pemujaan terhadap leluhur. Nuansa mistis pada tarian tersebut muncul karena pada serangkaian tarian tersebut seolah seperti acara sakral yaitu seperti upacara sesembahan terhadap leluhur yang membuat bulu kudu penonton merinding saat melihatnya.

Itulah beberapa kesenian budaya indonesia yang unsur-unsur mistis dalam serangkaian tari, gerak, tembang serta musik gamelan yang menjadi ciri khas kesenian idonesia.
luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com
Silahkan Tinggalkan Komentar Anda :